Berbagai Jenis Pakan Alami Ikan Lele dari Tumbuhan
pakan alami ikan lele dari tumbuhan
Pakan alami ikan lele dari tumbuhan adalah salah satu jenis pakan alami yang efektif bagi tumbuh kembang ikan lele. Pakan dari tumbuhan ini umumnya sering dijadikan pakan alternatif ikan lele saja.
Namun, beberapa jenis tumbuhan dengan kandungan nutrisi tertentu juga bisa dijadikan pakan utama. Biasanya, pakan ikan lele yang terbuat dari tumbuhan mengandung serat tinggi yang baik bagi pencernaan ikan.
Yuk, ketahui jenis-jenis tumbuhan yang bisa dijadikan pakan ikan lele di artikel ini!
Jenis-Jenis Pakan Ikan Lele
1. Pakan Alami
2. Pakan Buatan
Pakan Alami Ikan Lele dari Tumbuhan
1. Daun Pepaya
2. Daun Singkong
3. Batang Pisang
4. Daun Talas
5. Kangkung
6. Azolla microphylla
Beli Pakan Berkualitas & Bernutrisi Terbaik di Fitur Beli Pakan eFisheryKu!
Pertanyaan Seputar Cara Pemberian Pakan Ikan Lele
Jenis-Jenis Pakan Ikan Lele
Pakan merupakan faktor penentu kesuksesan budidaya ikan. Dalam budidaya ikan lele, pakan dikelompokkan ke dalam 2 jenis, yaitu pakan alami dan pakan buatan. Kedua jenis pakan lele tersebut mempunyai kandungan nutrisi dan manfaat yang berbeda.
Lantas, apa saja perbedaannya? Yuk, simak sama-sama!
1. Pakan Alami
Pakan alami adalah pakan yang dibuat dari berbagai macam bahan organik yang diambil langsung dari alam dan sama sekali tidak mengandung bahan kimia. Untuk membuat pakan alami, Bapak/Ibu bisa mencampurkan protein hewani maupun nabati.
Pakan alami cocok digunakan pada masa awal siklus budidaya karena beberapa jenisnya mempunyai ukuran yang kecil sehingga mudah dicerna ikan. Pakan alami bisa menekan biaya budidaya karena harganya yang terjangkau dan bisa dengan mudah dijumpai di alam.
2. Pakan Buatan
Pakan buatan adalah pakan yang dibuat di pabrik dengan kandungan nutrisi yang sudah diatur sedemikian rupa oleh ahli pakan. Salah satu contoh populer pakan buatan adalah pelet. Pelet adalah pakan buatan yang sangat direkomendasikan untuk membantu pertumbuhan ikan. Biasanya, semakin lengkap kandungan nutrisi yang terdapat di dalam pelet, semakin mahal juga harganya.
Baca Juga: Pakan Ikan Lele: Kebutuhan Nutrisi, Jenis & Tips Pemberian!
Pakan Alami Ikan Lele dari Tumbuhan
1. Daun Pepaya
daun pepaya
Sumber: Detik
Daun pepaya adalah salah satu jenis pakan alami ikan lele yang sangat mudah ditemukan dengan harga terjangkau. Selain itu, daun pepaya mengandung zat yang dapat membantu meningkatkan imunitas tubuh sehingga lele terhindar dari berbagai macam penyakit berbahaya. Daun pepaya juga dikenal efektif dalam menjaga kadar pH keasaman air kolam.
Ada 2 cara yang bisa Bapak/Ibu gunakan dalam pemberian daun pepaya untuk ikan lele. Cara yang pertama adalah dengan memberikan daun pepaya secara langsung tanpa diolah terlebih dahulu. Dengan cara ini, Bapak/Ibu bisa langsung masukkan beberapa lembar daun pepaya ke dalam kolam lalu tunggu beberapa hari hingga daun ditumbuhi lumut. Setelah lumut tumbuh di sekitar daun pepaya, ikan lele pun akan memakannya dengan lahap.
Cara yang kedua adalah dengan memotongnya dengan halus serta mencampurkannya dengan air dan pelet. Setelah tercampur dengan rata, rebus dan aduk adonan tersebut hingga teksturnya berubah menjadi seperti bubur. Terakhir, bentuk adonan menjadi bulat-bulat sebelum disebarkan ke kolam ikan lele.
2. Daun Singkong
daun singkong
Sumber: Cody Cove Farm & Nursery
Selain daun pepaya, daun singkong juga dapat dimanfaatkan sebagai pakan tambahan untuk lele budidaya. Daun singkong mengandung banyak protein yang baik untuk tumbuh kembang ikan lele. Daun yang mudah didapatkan ini kebanyakan dihargai dengan harga yang sangat murah sehingga bisa menghemat pengeluaran budidaya.
Untuk memberikan daun singkong kepada ikan lele, Bapak/Ibu bisa mengolahnya terlebih dahulu. Caranya adalah dengan mencuci daun singkong hingga bersih terlebih dahulu. Lalu, rebus daun singkong hingga mendidih, tiriskan dengan cara diperas.
Setelah itu, jemur daun singkong di bawah sinar matahari hingga kering, lalu haluskan daun dengan blender. Terakhir, campur daun singkong yang sudah halus dengan telur atau tepung ikan secara merata. Pakan pun sudah siap diberikan untuk ikan lele!
3. Batang Pisang
batang pisang
Sumber: Tribun Jogja
Batang pohon pisang cocok dijadikan pakan lele jika lele sudah berusia 1-2 minggu. Untuk memudahkan pengolahannya, pertama potong potong batang pisang menjadi beberapa bagian. Setelah itu bersihkan zat lilin yang menempel dan masukkan ke kolam lele. Diamkan selama 2-3 hari, nantinya larva akan muncul dari batang pisang. Larva inilah yang nantinya akan menjadi makanan ikan lele.
4. Daun Talas
daun talas
Sumber: Antara News Sumatera Barat
Daun talas cocok dijadikan sebagai pakan alternatif ikan lele. Daun talas kaya akan energi, lemak, protein, dan karbohidrat yang bisa mempercepat pertumbuhan ikan lele. Selain itu, daun talas juga mengandung antioksidan tinggi yang mampu meningkatkan kualitas air kolam.
Sebelum diberikan ke ikan lele, daun talas perlu diolah terlebih dahulu. Pertama, siapkan beberapa lembar daun talas dan pisahkan daun dengan tangkainya. Agar mudah ditelan ikan lele, potong daun menjadi kecil. Bapak/Ibu juga bisa menambahkan bahan pakan lain, seperti tepung ikan, agar kandungan nutrisi pakan semakin lengkap.
5. Kangkung
kangkung
Sumber: Ilmu Budidaya
Sebagai salah satu tumbuhan lezat yang kaya akan nutrisi, kangkung tidak hanya disukai manusia, ikan lele juga menyukai tumbuhan sehat satu ini. Dengan keberadaannya yang mudah ditemukan dan harganya yang sangat terjangkau, kangkung sudah sering dijadikan pakan pengganti pelet.
Pemberian kangkung pada lele bisa dilakukan secara langsung atau diolah terlebih dahulu. Kangkung biasanya diolah dengan tepung ikan untuk memperkuat aroma pakan agar nafsu makan lele semakin meningkat. Kandungan protein dan serat pada kangkung tergolong cukup tinggi sehingga sangat baik untuk perkembangan ikan lele.
6. Azolla microphylla
azolla
Sumber: Jurnal Asia
Azolla microphylla merupakan salah satu jenis tumbuhan paku yang banyak tumbuh di area sekitar rumah. Meski termasuk tumbuhan parasit, Azolla microphylla merupakan salah satu jenis pakan alternatif yang baik bagi pertumbuhan ikan. Namun, Azolla microphylla memiliki kandungan protein yang tergolong rendah sehingga hanya dapat dijadikan pakan selingan.
Dalam pemberiannya, Bapak/Ibu Pembudidaya harus menerapkan trik khusus agar lele mau memakan tumbuhan ini. Pasalnya, lele tidak akan mau memakan tumbuhan paku ini jika Bapak/Ibu masih memberikan pelet dalam jangka waktu 24 jam. Maka dari itu, hindari pemberian pelet dalam jangka waktu 24 jam agar lele mau memakan Azolla microphylla.
Baca Juga: Tips & Trik Pemberian Pakan Ikan Lele Berdasarkan Umurnya
Komentar
Posting Komentar